Sabtu, 27 Agustus 2016

Kenapa ada kelahiran kembali.

Latar belakang

Setiap orang yang berusaha keluar dari keterpurukan, maka dia bisa melakukan berbagai perbuatan yang baik dalam penghidupannya seperti yang diinginkan Allah(Yoh.3:21).

Materi yang di sharing, sesuai topic

Kelahiran kembali.
Hal ini bisa terjadi bila anda mempunyai kemauan dan tekad untuk mencarinya. Dan walaupun Nikodemus tidak mengerti(Yoh.3:4), namun dia mendengar penjelasan Yesus mengenai “lahir-kembali”(Yoh.3:1-21).

1--Apa  yang diperbuat untuk peroleh “lahir-kembali”?
Pertama-tama yang harus anda lakukan adalah, kemauan yang kuat serta tekad yang konsisten untuk berusaha mencari hingga memperoleh “lahir-kembali”. Untuk itu ada beberapa faktor, misalnya:

1-1-Rendah hati.
Pertumbuhan kepribadian dari setiap manusia berbeda-beda. Karena mereka memperolehnya dari pengaruh pendidikan di rumah, sekolah, pergaulan, pengalamannya selama perjalanan waktunya. Sehingga kualitas setiap orang tidak sama. Itulah a.l. kenapa ada manusia yang; kasar, tidak sopan, pinter, egois, tekad, daya tahan tinggi, apatis, dll, namun belum tentu mempunyai kerendahan hati yang wajar.

Untuk memperoleh kerendahan hati, maka manusia secara sadar harus berusaha mencarinya(Zef.2:3), sbb:
A-Koreksi diri dan berusaha untuk menyingkirkan perbuatan-perbuatannya, berupa: 
a--Kesombonganmu, keras kepala, perbuatan yang dibenci rakyat,
b--Kepinteran yang tidak mau dengar nasehat orang.
c--Bujukan dari orang-orang yang menawarkan ajaran-ajaran yang enak didengar tapi
     tidak sesuai dengan kebenaran di Alkitab.

B-Adanya kemauan darimu dan secara konsisten berusaha mencari Tuhan, sbb:
a--Aplikasikan secara bersamaan kasih(Mat.22:37-39) kepada Tuhan dan kepada sesama
     manusia(1Kor.13:4-8).   
b--Lakukan semua kehendakNya
c--Tingkatkan keadilan dan lakukan kejujuran   
d--Utamakan takut akan Tuhan, supaya mendatangkan hikmat(Ams.15:33).
e--Laluilah dan atasilah semua beban kehidupanmu, karena hal itu bersifat mendidik,
    sehingga mendekatkan anda kepada Tuhan Yesus(Mat.11:29).

1-2-Kesetiaan
Penjelasan dari Aa-e dan Ba-c merupakan suatu keinginan dari seseorang, yang direalisasikan dalam bentuk pendapat lalu meningkat menjadi keyakinan dan akhirnya mewujudkan dalam kenyataan. Dan itu adalah baik.

Namun yang dikehendaki Yesus bukian hanya “pendapat hingga kenyataan” tapi suatu sifat yang setia(Ams.14:25) secara konsisten, yang ter-refleksi dari interaksimu terutama dengan sesama manusia.

1-3-Mohon pertolongan Allah
Setiap orang walaupun telah rendah hati dan setia, namun bila imannya sedang menurun maka pikirannya bisa digoda iblis, sehingga ide-nya bisa terpengaruh(Kej.3:4-5), bahkan bisa berantakan sama sekali. Dalam hal ini maka selalu bersandar kepada Tuhan dan mohon Roh Kudus(Luk.13:11) kepada Tuhan untuk membimbingmu supaya:
a--Imanmu tidak mudah terganggu, karena tujuan beriman adalah untuk keselamatan
     jiwa(1Ptr.1:9), melalui ajaran Yesus.
b--Selalu bisa berusaha mencari karunia yang terbaik(1Kor.12:31).

2--Lahir kembali.
Butir-butir diatas adalah antara lain petunjuk supaya setiap manusia bisa mengetahui untuk lahir kembali, dan menempuh hidup baru yang mengandalkan Yesus, misalnya melakukan hukum kasih.

3--Gunanya lahir kembali
Ini adalah salah satu kasih karunia Tuhan dan merupakan kesempatan agar manusia bisa mengoreksi diri dan kembali kepadaNya.
Contoh:
Nikodemus yang adalah seorang dari golongan Farisi dan guru-agama-Yahudi, tidak mengerti apa artinya, dia harus “lahir-kembali”(Yoh.3:1-21) yang disampaikan Yesus. Namun dia menerima penjelasan Yesus apa artinya itu.

Kesimpulan
Pergunakanlah lahir-kembali sebagai kesempatan yang diberikan Tuhan, untuk membersihkan diri dan kembali kepadaNya.

Terima kasih anda telah meluangkan waktu membaca artikel ini, mohon sharing.

Penulis.EddyWarbung

R e f e r e n s i  :

Yoh.3:21
Tetapi barangsiapa melakukan yang benar, ia datang kepada terang, supaya menjadi nyata, bahwa perbuatan-perbuatannya dilakukan dalam Allah

Yoh.3:4
Kata Nikodemus kepadaNya: “Bagaimanakah mungkin seorang dilahirkan, kalau ia sudah tua? Dapatkah ia masuk kembali ke dalam rahim ibunyua dan dilahirkan lagi?

Yoh.3:1-21           Percakapan antara Nikodemus dengan Yesus.

Zef.2:3
Carilah Tuhan, hai semua orang yang rendah hati di negeri, yang melakukan hukumNya; carilah keadilan, carilah kerendahan hati; mungkin kamu akan terlindung pada hari kemurkaan Tuhan.

Mat.22:37-39
37-Jawab Yesus kepadanya: “Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap akal budimu.
38-Itulah hukum yang terutama dan yang pertama,
39-Dan hukum yang kedua, yang sama dengan itu, ialah: Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri.

1Kor.13:4-8
4-Kasih itu sabar; kasih itu murah hati; ia tidak cemburu. Ia tidak memegahkan diri dan tidak sombong.
5-Ia tidak melakukan yang tidak sopan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri. Ia tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain.
6-Ia tidak bersukacita karena ketidakadilan, tetapi karena kebenaran.
7-Ia menutupi segala sesuatu, percaya segala sesuatu, mengharapkan segala sesuatu, sabar menanggugng segala sesuatu.
8-Kasih tidak berkesudahan, nubuat akan berakhir bahasa roh akan berhenti; pengetahuan akan lenyap.

Ams.15:33
Takut akan Tuhan adalah didikan yang mendatangkan hikmat, dan kerendahan hati mendahului kehormatan.

Mat.11:29
Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah padaKu, karena Aku lembah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan.

Ams.14:25
Saksi yang setia penyelamatkan hidup, tetapi siapa menyembur-nyemburkan kebohongan adalah pengkhianat.

Kej.3:4-5
4-Tetapi ular itu berkata kepada perempuan itu: “Sekali-kali kamu tidak akan mati,
5-tetapi Allah mengetahui, bahwa pada waktu kamu memakannya matamu akan terbuka, dan kamu akan menjadi seperti Allah.

Luk.11:13
Jadi jika kamu yang jahat tahu memberi pemberian yang baik kepada anak-anakmu, apalagi Bapamu yang di surga! Ia akan memberikan Roh Kudus kepada mereka yang meminta kepadaNya.

1Ptr.1:9
Karena kamu telah mencapai tujuan imanmu, yaitu keselamatan jiwamu.

1Kor.12:31

Jadi berusahalah untuk memperoleh karunia-karunia yang paling utama, Dan aku menunjukkan kepdamu jalan yang lebih utama lagi.

Sabtu, 20 Agustus 2016

Pengertian S U N A T

Latar belakang

Banyak orang belum mengetahui apa arti sunat dan kegunaannya

Materi yang di sharing, sesuai topic

1--Apa itu sunat:
Sunat1 adalah, Penghilangan kulit ujung penis laki-laki dengan cara memotongnya. Dengan maksud supaya ada “tanda”, yaitu; suatu perjanjian antara Tuhan Allah dengan Abraham serta keturunannya, setiap laki-laki(Kej.17:10). Perjanjian ini tercakup dalam firmanNya kepada Abraham(Kej.17:1) yang isinya a.l.:   
a--Supaya Abraham hidup tidak bercelah(Kej.17:1), demikianpun keturunannya.
b--Abraham akan menjadi bapa sejumlah besar bangsa-bangsa(Kej.17:4).
c--Dari Abraham dan keturunannya akan berasal raja-raja(Kej.17:6). Dan anak Abraham yang mewarisi adalah Ishak(Kej.21:12), serta keturunannya.
d--Aku, Tuhan menjadi Allahmu dan Allah keturunanmu(Kej.17:7).
e--Seluruh tanah Kanaan akan Kuberikan; padamu, keturunanmu, dan orang asing yang dibeli menjadi milikmu selama-lamanya(Kej.17:8).

Dan Abraham serta keturunannya harus berpegang pada perjanjian tsb, antara Tuhan Allah dengan mereka. Dan karenanya setiap pria keturunan Abraham yang telah disunat, telah meyakini dan meresapi dalam jiwanya yang tertera di 1a-e,

2--Pengertian sunat bergeser.
Sewaktu kaum Israel sebagai budak meninggalkan Mesir, mereka mengalami banyak cobaan yang diatasi oleh Tuhan, sehingga mereka mengalami berbagai kemuliaanNya, misalnya keselamatannya dan beberapa kemudahan selama berada di padang pasir.

Namun perubahan kebiasaan dari kaum Israel mulai terjadi sewaktu mereka lolos dari kejaran Firaun dan mulai menghadapi padang pasir, dan berjalan menuju tanah terjanji. Mental mereka mulai mengalami pergoncangan, karena mengalami berbagai cobaan, sehingga:
a--Sebagian besar belum dapat menyesuaikan diri, untuk berjalan melalui padang pasir menuju tanah terjanji, karena; sering bersungut-sungut terhadap Tuhan Allah, ingin kembali ke Mesir dan sewaktu-waktu tidak ada air sehingga harus bentrok lawan Musa.
b--Bahkan diantara mereka telah ada yang bersepakat melawan(Bil.14:35) dan 10-kali mencobai Tuhan(Bil.14:22).
c--Gagalnya Musa masuk tanah terjanji, karena berlaku tidak kudus didepan Tuhan, yang adalah akibat dari perbuatan kaum Israel(Bil.20:7-13)

Sehingga banyak di antara mereka yang berumur 20tahun dan yang lebih tua, sewaktu meninggalkan Mesir, tidak melihat tanah terjanji, bahkan menjadi bangkai di padang pasir(Bil.14:29,35).

Karena perbuatan-perbuatan tsb diatas, maka kaum Israel adalah kaum yang tegar-tengkuk, a.l.:keras hati dan tidak takut Tuhan(Ul10:16). Jadi apa gunanya sunat, jika tidak mentaati Hukum Taurat, dan perbuatannya tidak sejalan(Rm.2:25).

Selain itu jika orang yang tidak bersunat melakukan hukum Taurat, bukankah dia lebih baik dari orang bersunat yang tidak lakukan hukum Taurat tsb(Rm2:27). Sehingga sunat bukan lagi secara lahiriah tapi sunatlah di dalam hatimu, secara rohani, maka Tuhan akan memujimu(Rm.2:29)

Itulah sebabnya, pengertian sunat bergeser, yaitu; mereka menyunat-hatinya agar tidak tegar-tengkuk lagi.

3--Siapa yang menyunat hati mereka.
Namun Tuhan kembali memberi kesempatan kepada manusia melalui Musa, untuk bertobat(Ul.29-Ul.30), yaitu:
a--Lakukan perjanjian ini a.l. hukum-Taurat dengan setia(Ul.29:13), dan supaya Ia menjadi Allahmu, sehingga kamu beruntung dalam segala yang kamu lakukan(Ul.29:9).
b--Jangan ada diantaramu, hati yang meninggalkan Tuhan untuk pergi berbakti kepada ilah-ilah(Ul.29:18).
c--Bila anda dan seluruh keluarga mereka berbalik kepada Tuhan, lalu mendengar dan melakukan segala yang diperintahkanNya, maka semua keluarganya akan masuk tanah terjanji(Ul.30:1-5).

Dan hal ini bisa terjadi karena Tuhan yang akan mengarahkanmu sehingga anda sendiri yang akan menyunat hatimu demikianpun keturunanmu yang akan menyunati hati mereka(Ul.30:6), sehingga mereka bisa mengasihi Tuhan dengan segenap hatinya dan jiwanya, supaya hidup.

4--Bagaimana memperoleh hati yang disunat
Sebetulnya Tuhan Allah mempunyai langit, bumi serta segala isinya. Dia dapat berbuat apa saja sesuai kehendakNya, namun Dia terpikat karena “taatnya dan imannya” nenekmoyangmu a.l. Abraham sebagai bapa yang beriman berdasarkan kebenaran(Rm.4:16), sehingga Dia mengasihi mereka dan keturunannya. Dan yang Dia inginkan darimu(UL.10:12-13) adalah:
a--Takut akan Tuhan, Allahmu.
b--Hidup menurut segala jalan yang ditunjukkanNya
c--Mengasihi Dia.
d--Beribadah pada Dia, yaitu Tuhan Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu.
e--Berpegang pada perintahNya.

Bila secara suka rela, senang hati dan sadar melakukan 4a-e untuk kembali kepadaNya, maka sebetulnya anda telah menghindar dari tegar-tengkuk dan telah menyunat hatimu sendiri. Dan inilah jalan kebenaran yang Tuhan arahkan kepadamu.
 
Kesimpulan
Pengertian sunat telah bergeser yang artinya adalah, takut akan Tuhan, mengasihiNya, dll, seperti yang dijelaskan diatas.

Mohon kesediaan doamu agar kami semua bisa lebih murni malakukan pengertian dari kasih.

Terima kasih anda telah meluangkan waktu membaca artikel ini, mohon sharing.


Penulis.EddyWarbung


R e f e r e n s i  :

1Sunat adalah penghilangan kulit ujung jpenis laki-laki, dengan cara memotongnya.
Kamus Alkitab WRF Browning ISBN978-979-687-393-7, cet ke-5 thn2010, hal-424 kolom-1.

2Ensiklopedei Alkitab Masa Kini, ISBN 978-602-8009-34-8, cet ke-10 Juli 2011, hal-427 kolom-1.

Kej:17:10
Inilah perjanjianKu, yang harus kamu pegang, perjanjian antara Aku dan kamu serta keturunanmu, yaitu setiap laki-laki di antara kamu harus disunat.
Kej.17:1
Ketika Abram berumur sembilan puluh sembilan tahun, maka Tuhan menampakkan diri kepada Abram dan berfirman kepadanya: “Akulah Allah Yang Mahakuasa, hiduplah di hadapanKu dengan tidak bercela.
Kej.17:4
Dari pihakKu, inilah perjanjianKu dengan engkau:Engkau akan menjadi bapa sejumlah besar banbgsa.
Kej.17:6
Aku akan membuat engkau beranak cucu sangat banyak; engkau akan Kubuat menjadi bangsa-bangsa, dan dari padamu akan berasal raja-raja.
Kej.12:12
Anak yang berumur delapan hari harus disunat, yakni setiap laki-laki di antara kamu, turun-temurun: biak yang lahir di rumahmu, maupun yang dibeli dengan uang dari salah seorang asing, tetapi tidak termasuk keturunanmu.
Kej.17:7
Aku akan mengadakan perjanjian antara Aku dan engaku serta  keturunanmu turun-temurun menjadi perjanjian yang kekal, supaya Aku menjadi Allahmu dan Allah keturunanmu.
Kej.17:8
Kepadamu dan kepada keturunanmu akan Kuberikan negeri ini yang kau diami sebagai orang asing, yakni seluruh tanah Kanaan akan Kuberikan menjadi milikmu untuk selama-lamanya: dan Aku akan menjadi Allah mereka.
Bil.14:35
Aku, Tuhan, yang berkata demikian, Sesungguhnyua Aku akan melakukan semuanya itu kepada segenap umat yang jahat ini yang telah bersepakat melawan Aku. Di padang gurun ini mereka akan habis dan disinilah mereka akan mati.
Bil.14:22
Semua orang yang telah melihat kemuliaanKu dan tanda-0tanda mujizat yang  Kuperbuat di Mesir dan di padang gurun, namun telah sepuluh kali mencobai Aku dan tidak mau mendengarkan suaraKu.
Bil.20:7-13           Musa berlaku tidak kudus didepan Tuhan.

Bil.14:29
Di padang gurun ini bangkai-bangkaimu akan berhantaran, yakni semua orang di antara kamu yang dicatat, semua tanpa terkecuali yang berumur dua puluh tahun keatas, karena kamu telah bersungut-sungut kepadaKu.
Bil.14:35
Aku, Tuhan, yang berkata demikian., sesungguhnya Aku akan melakukan semuanya itu kepada segenap umat yang jahat ini yang telah bersepakat melawan Aku. Di padang gurun ini mereka akan habis dan di sinilah mereka akan mati.
Ul.10:16
Sebab itu sunatlah hatimu dan janganlah lagi kamu tegar tengkuk.
Rm.2:25
Sunat memang ada gunanya, jika engkau mentaati hukum Taurat; tetapi jika engkau melanggar hukum Taurat, maka sunatmu tidak ada lagi gunanya
Rm.2:29
Tetapi orang Yahudi sejati ialah dia yang tidak nampak keyahudiannya dan sunat ialah sunat di dalam hati, secara rohani, bukan secara hurufiah. Maka pujian baginya datang bukan dari manusia, melainkan dari Allah.
Ul.29àUl.30       Perjanjian dengan Allah diperbaharui---Pulih setelah tobat.

Ul.29:13
Supaya Ia mengangkat engkau sebagai umatNya pada hari ini dan supaya Ia menjadi Allahmu, seperti yang difirmankanNya kepadamu dan sepertri yang dijanjikanNya dengan sumpah kepada nenek Moyangmu, yakni kepada Abraham, Ishak dan Yakub.
Ul.29:9
Sebab itu lakukanlah perkataan perjanjian ini dengan setia, supaya kamu beruntrung dalam segala yang kamu lakukan.
Ul.29:18
Sebab itu janganlah diantaramu ada laki-laki dan perempuan, kaum keluarga atau suku yang hatinya pada hari ini berpaling meninggalkan Tuhan, Allah Kita, untuk pergi berbakti kepada allah bangsa-bangsa itu; janganlah di antaramu ada akar yang menghasilkan racun atau ipuh.
Ul.30:1-5               Pulih setelah tobat

Ul.30:6
Dan Tuhan, Allahmu, akan menyunat hatimu dan hati keturunanmu, sehingga engkau mengasihi Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu, supaya engkau hidup.
Rm.4:16
Karena itulah kebenaran berdasarkan iman supaya merupakan kasih karunia, sehingga janji itu berlaku bagi semua keturunan Abraham, bukan hanya bagi mereka yang hidup dari hukum Taurat, tetapi juga bagi mereka yang hidup dari iman Abraham, Sebab Abraham adalah bapa kita semua.
Ul.10:12
Maka sekarang, hai orang   israel, apakah yang dimintakan dari padamu oleh Tuhan, Allahmu, selain dari takut akan Tuhan, Allahmu, hidup menurut segala jalan yang ditunjukkannya, mengasihi Dia, beribadah kepada Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu.
Ul.10:13
Bepegang pada perintah dan ketetapan Atuhan yang kusamaikan kepadamu pada hari ini, sjupaya baik keadaanmu.


Jumat, 12 Agustus 2016

Pengertian meng-aplikasikan hukum Kasih.

Latar belakang

Manusia utamakan mengasihi Tuhan dari pada saling mengasihi orang lain seperti dirinya sendiri. 

Materi yang di sharing, sesuai topic

1--Pengertian kasih1.
Apa itu kasih dan bagaimana meng-aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari kepada Tuhan dan munusia.

Pengertian dari kasih, contohnya sbb:
a--Secara pikiran yang sederhana, yaitu; bagaimana orangtua mengasuh bayinya sejak dilahirkan hingga dewasa, a.l. mencurahkan kasih-sayangmu, mengajarinya, memarahi, menyarankan, melindungi, peduli, dll, sehingga dia bisa bertumbuh secara mandiri hingga dewasa.
b--Menurut Paulus. Kasih bersatu dengan iman dan pengharapan(1Kor.13:13), sebagai karunia Roh Kudus.
c--Menurut Yohanes. Mengasihi yang timbal-balik antara Bapa danAnak(Yoh.17:26) yang harus tercermin dalam kehidupanmu sehari-hari dari para pengikutNya.

Dan Yesus mengatakan, bahwa: penggabungan perintah “kasih kepada Allah” dan “kasih kepada sesama  manusia”(Ul.6:5, Im.19:18). Dan Dia juga menegaskan kewajiban untuk mengasihi musuhmu(Mat.5:43-44).

2--Faktor-faktor yang berperan dalam meng-aplikasikan hukum kasih.
Biasanya dalam meng-aplikasikan hukum kasih(1Kor.13:4-8), ada beberapa faktor yang berperan  dan bisa mempengaruhi manusia, a.l.:

2.1--Egomu akan kurangi mengasihi orang lain.
Ego manusia bertumbuh, karena a.l.:
a--Sejak kecil manusia diajarkan oleh orangtuanya untuk mengenal dirinya dan selalu berbuat baik, dan akan dihargai bila berhasil namun ditegor bila berbuat salah.
b--Pergaulan yang tidak sesuai kebenaran seperti yang diajarkan dirumah, bisa membuat manusia congkak dan hati yang sombong(Ams.21:4) sehingga mengikis perasaan kasih.
c--Demikianpun untuk mencapai suatu kemajuan maka manusia selalu saling bersaing, karena itulah yang di ajarkan dalam pendidikan dan pekerjaan, a.l. di bidang; marketing, politik, management. Dan untuk memperoleh yang terbaik, mereka harus bersaing dan selalu berusaha mengungguli siapa-saja. Jadi sifatmu terpupuk untuk berusaha kalahkan penantangmu. Sehingga tidak kelirulah kalau ego manusia bertambah kuat.

Ego inilah (lihat butir-2.1, yang merupakan salah satu alasan yang sulit, untuk mengasihi orang lain seperti dirimu sendiri. Apalagi kalau egomu ditambah dengan harga-dirimu, merasa lebih pinter, dll, akan lebih memperuncing lagi.

2.2--Takut akan Tuhan.
Dan supaya anak-anak/manusia jangan ego-centris selama kehidupannya, maka mereka harus mengetahui ada orang lain yang hidup disekitarnya. Karenanya kepada mereka perlu diajarkan budi-pekerti, dan sejenisnya, misalnya; saling menghargai orang, tolong menolong, peduli, jauhkan diri dari perbuatan tercela, hargai orangtua, takut akan Tuhan.

Sehingga ada ayat-ayat, a.l.:
-Takut akan Tuhan adalah permulaan pengetahuan(Ams.1:7).
-Permulaan hikmat adalah takut akan Tuhan(Ams.9:10)
-Takut akan Tuhan, dan percayalah Dia pertolonganmu(Mzm.115:11)

Maka maksud dari ayat-ayat “takut akan Tuhan” ini, supaya ego-nya bisa menurun sehingga tidak akan merugikan kehidupan orang lain. Karenanya Yesus memberi dua-Hukum yang paling utama(Mat.22:37-39), yaitu:
a--“Kasihi Tuhan Allah” yang sifatnya memerintah dan melaksanakan perintahNya bila tidak akan terkena hukuman hingga ke turunanmu(Ul.28:58-59).
b--Sehingga meng-aplikasikan “kasihi orang lain seperti dirimu sendiri”, lebih terarah dan seolah-olah seperti ada kewajiban supaya jangan keluar dari perintahNya Tuhan(luk.10:27).
c--Karenanya dalam meng-aplikasikan 2 hukum Kasih tsb dalam kehidupan, diperlukan penggabungannya agar sejalan dalam setiap interaksi, sehingga ada saling keterkaitan dan terawasi, seperti penjelasan di kamus Alkitab WRF Browning1 (lihat referensi)
  
2.3--Bersaing melawan dirimu sendiri.
Butir 2 diatas adalah kebiasaan yang diajarkan dan dipraktekkan selama anda bekerja dimana saja. Jadi umumnya, manusia akan saling bersaing sehingga bisa bersinggungan, tapi tujuannya agar bisa meraih kualitas yang lebih baik dalam suatu wadah. Namun bila sudah tidak bisa bersaing dan menyesuaikan diri maka anda akan tergeser dari kedudukanmu.

Namun ada cara lain untuk memperoleh yang terbaik dalam kualitas, yaitu; bersainglah dengan hasil kerjamu sendiri, jangan puas dengan kemampuanmu, tapi terus berusaha melebihinya, maka anda akan memperoleh hasilnya(1Kor.12:31). Contoh:

Biasanya cara ini dimulai dari usaha kecil-kecilan, dan anda hanya kerja tekun serta berbuat yang terbaik sesuai ruang-lingkup kemampuanmu(Rm.5:3-5) dan bersandar pada Tuhan. Yaitu terus memajukan usahamu, tanpa peduli melihat dan dengar kritikan orang lain. Jadi maju mundur tergantung ketekunanmu. Yang berhasil dengan cara ini, a.l. perorangan: Michal Phelps peroleh 22 emas opympiade, Bill Gate, dll. Lembaga: Joel Osten, Steven Tong yang adalah  pendiri gereja, dll.    

3--Sudahkah anda aplikasikan kasih dalam kehidupan.
a--Bila “egomu” (2.1) lebih dominan dari “takut akan Tuhan”(2.2) maka anda akan terhanyut dalam keduniawian, tidak pandang orang lain. jadi susah mengaplikasi ajaran kasih. Demikianpun sebaliknya.
b--Bila anda bisa kuasai “Bersaing melawan dirimu sendiri”(2.3), maka egomu terkendali dan bisa peroleh kemajuan. Sehingga mudah mengaplikasikan ajaran kasih. Demikianpun sebaliknya.

Relakanlah dan patuhlah bahwa segala perilakumu dikendalikan oleh Tuhan, itulah “mengasihi Tuhan”, Allah kita. Dan bersamaan atau berbarangan dengan itu setiap perlakuanmu supaya didasarkan pada “mengasihi manusia lainnya seperti dirimu sendiri”

Kesimpulan
Hasil dari melaksanakan kasih(1Kor.13:4-8), tercermin dari perilakumu dan perbuatanmu. Yang semuanya itu dipayungi oleh karena anda mengasihi Tuhan Yesus dan sesama manusia secara bersamaan.

Mohon bantuan doamu supaya kami semua bisa berbuat demikian.

Terima kasih anda telah meluangkan waktu membaca artikel ini, mohon sharing.


Penulis.EddyWarbung


R e f e r e n s i  :

1-a,b,c-Kamus Alkitab, WRF Browning, ISBN978-979-687-393-7, cet ke-4 thn2010, Hal-175 kol-1. “yaitu: Yesus menggabungkan kasih”.   

Yoh.17:26
Dan Aku telah memberitahukan namaMu kepada mereka dan Aku akan memberitahukannya, supaya kasih yang Engkau berikan kepadaKu ada di dalam mereka dan Aku di dalam mereka.

Ul.6:5
Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap kekuatanmu.

Im.19:18
Jangalah engkau menuntut balas, dan janganlah menaruh dendam terhadap orang-orang  sebangsamu, melainkan kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri; Akulah Tuhan.

Mat.5:43-44
43=Kamu telah mendengar firman: Kasilah sesamamu manusia dan bencilah musuhmu.
44=Tetapi Aku berkata kepadamu: Kasihilah musuhmu dan berdoalah bagi mereka yang menganiaya kamu.

1Kor.13:4-7
4=Kasih itu sabar; kasih itu murah hati; ia tidak cemburu. Ia tidak memegahkan diri dan tidak sombong.
5=Ia tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain.
6=Ia tidak bersukacita karena ketidak-adilan, tetapi karena kebenaran.
7=Ia menutipi segala sesuatu, percaya segala sesuatu, mengharapkan segala sesuatu, sabar menanggung segala sesuatu.

Ams.21:4
Mata yang conkak dan hati yang sombong, yang menjadi pelita orang fasik, adalah dosa.

Ams.1:7
Takut akan Tuhjan adalah permulaan pengetahuan, tetapi orang bodoh menghina hikmat dan didikan.

Ams.9:10
Permjulaan hikmat adalah takut akan Tuhan, dan mengenal Yang Mahakuduis adalah pengertian.

Mzm115:11
Hai orang-orang yang takut akan Tuhan, percayalah kepada Tuhan! Dialah pertolongan mereka dan perisai mereka.

Ul.28:58-59
58-Jika engkau tidak melakukan dengan setia segala perkataan hukum Taurat yang tertulis dalam kitab ini, dan engkau tidak takut akan Nama yang mulia dan dahsyat ini, yakni akan Tuhan, Allahmu.
59-maka Tuhan akan menimpakan pukulan-pukulan yang ajaib kepadamu, dan kepada keturunanmu, yakni pukulan-pukulan yang keras lagi lama dan penyakit-penyakit yang jahat lagi lama.

Luk.10:27
Jawab orang itu: “Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap kekuatanmu dan dengan segenap akal budimu, dan kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri”

1Kor.12:31
Jadi berusahalah untuk memperoleh karunia-karunia yang paling utama. Dan aku menunjukkan kepadamu jalan yang lebih utama lagi.

Rm.5:3-5
3=Dan bukan hanya itu saja, Kita malah bermegah juga dalam kesengsaraan kita, karena kita tahu, bahwa kesengsaraan itu menimbulkan ketekunan,
4=dan ketekunan menimbulkan tahan uji dan tahan uji menimbulkan perngharapan,
5=Dan pengharapan tidak mengecewakan, karena kasih Allah telah dicurahkan di dalam hati kita oleh Roh Kudus yang telah dikaruniakan kepada kita.

Kol.3:17
Dan segala sesuatu yang kamu lakukan dengan perkataan atau perbuatan, lakukanlah semuanya itu dalam nama Tuhan Yesus, sambil mengucap syukur oleh Dia kepada Allah, Bapa Kita.


Sabtu, 06 Agustus 2016

Bolehkah saya meniru doanya Yabes?

Latar belakang

Manusia umumnya berdoa kepada Tuhan untuk memohon yang terbaik bagi dirinya, karena mereka merasa bersandar pada beberapa firman Tuhan yang mengatakan akan diberikan.

Materi yang di sharing, sesuai topic

Apa itu berdoa, berdoa adalah ber-sekutu dengan Tuhan, a.l.:
(A)--Setiap orang bisa berdoa langsung kepada Tuhan, tidak perlu ada perantara. Bila berdoa maka anda mendekatkan rohmu(1Tes.5:23) kepada Tuhan yang adalah Roh(Yoh.4:24).
(B)--Berdoa bisa dalam keadaan apapun, dimanapun dan kapan saja, untuk menghubungkan diri kepada Tuhan dengan atau tanpa perkataan1.
(C)-Persekutuan dengan Allah, berupa kebaktian yang mencakup segala sikap roh manusia dalam pendekatannya kepada Allah2.
(D)--Berdoa pun bisa timbul saat itu juga, dimana dan kapan, karena anda merasa sangat menginginkan dan membutuhkannya. Namun imanmu tetap pada Yesus. Sehingga apa yang anda mohonkan itu adalah dalam kebenaran dan sangat diperlukan saat itu. Contoh: Raja Hikia minta kematiannya diundur dan Tuhan memberikan tambahan umurnya 15- Tahun(2Raj.20:1-11).
(E)--Menciptakan adanya hubungan dengan Tuhan, supaya dalam kesenanganmu dan kesusahanmu selalu bisa berbicara kepadaNya, karena anda telah memberikan tempat di hatimu bahwa Dia yang berkuasa.
(F)--Berseru kepada Tuhan untuk memohon agar keinginanmu dikabukan(1Taw.4:9).
(G)--Setiap saat anda bisa bicara dengan Tuhan dan mengutarakan isi hatimu.

1--Sampaikan isi hatimu yang telah lama terpendam atau yang baru terpikir olehmu.
Sebagai manusia (yang terdiri atas badan, jiwa dan roh, 1Tes.5:23) bila ingin berdoa, maka anda akan berhubungan langsung dengan Tuhan, Maha Pencipta. Jadi sadarlah, bahwa anda berhadapan dengan Tuhan Yang Maha Kuasa. Jadi sebisa mungkin persiapkanlah dirimu setulusnya dalam kebenaran, dan sampaikan isi hatimu berupa permintaan yang timbul saat itu, atau yang telah lama terpikir olehmu, kepadaNya.

Contoh:
Apa latar belakang kenapa Yabes(1Taw.4:9-10) berseru kepada Tuhan: apakah karena, setelah dia mengetahui, penderitaan kesakitan yang dialami oleh ibunya, dan akhirnya melahirkannya, sehingga dia takut hidup? Atau ada alasan lain, berupa budaya Yahudi?)
Namun yang masuk akal adalah Yabes telah berpikir mengenai keadaan dirinya jauh-jauh sebelum dan tidak menderita kesusahan, sehingga dia berseru kepada Tuhan untuk:
a-memberkatinya berlimpa-limpah,
b-memperluas daerahnya,
c-menyertainya apa yang dia kerjakan,
d-melindunginya dari malapetaka,
e-tidak ditimpa kesakitan.

 Dan Tuhan mengabulkan doanya.
  
Doa ini bagus, sehingga banyak orang merasa, kenapa tidak ditiru?. Siapa tahu Tuhan kabulkan doamu, namun yang penting dalam kebenaranNya.

2--Doanya Yabes yang mempengaruhimu.
Setiap manusia ada masa senang dan susah, dan biasanya dimasa kesusahan orang mulai berpaling kepada Tuhan Yesus. Namun masa-terjepit yang menempah pribadimu untuk lebih yakin mencari kebenaran. Dan kebenaran hanya ada pada Tuhan Yesus. sehingga anda makin bersandar padaNya karena mengasihiNya. Dan karena keyakinanmu itu sehingga anda mulai berdoa dan berusaha mewujudkan apa yang anda yakinkan, dan itu pasti akan berhasil(Yak.2:22), itulah sebabnya Tuhan mengabulkan doamu.

Setelah lewat beberapa waktu, anda menoleh kebelakang, dan membandingkan keberhasilannya sekarang ini. Anda tidak mengerti dari mana kekuatan, tekad sehingga semuanya bisa anda peroleh dan menikmatinya(1Kor.2:9). Namun itu semua karena campur tanganNya Dia.
Contoh:
Ada beberapa keluarga, yang sudah mencapai usia lanjut, dan baru mulai mengadakan usaha catering. Ternyata hingga sekarang ini, keluarga mereka bisa menikmati hidup dari usaha tersebut. Mereka melakukannya karena terpengaruh dari doa Yabes(1Taw.4:9-10), dan merasa yakin bahwa selalu disertai Tuhan sehingga timbul dorongan untuk berbuat sehingga berhasil dan bisa wujudkan impiannya.
 
3--Doa yang timbul seketika itu(2Raj.20:1-11)  
Raja Hizkia sedih mendengar firman Tuhan, yang disampaikan oleh nabi-Yesaya kepadanya, bahwa dia akan meninggal. Sehingga dia menangis dan berdoa saat itu juga kepada Tuhan, dan mengatakan bahwa dia hidup setia di mata Tuhan dan tulus hati(2Raj.20:3). Dan Tuhan mendengar doanya, sehingga masih memberinya perpanjangan umur selama 15tahun lagi. Bahkan Tuhan memberikan bukti atas permintaan Hizkia, dengan membuat bayang-bayang matahari mundur 10tapak (2Raj.20:11).

Yang penting dalam doamu adalah ketulusan hatimu dan kebenaran, yang ditujukan kepada Yesus, dan itulah supaya anda bisa bersekutu dengan Dia, dan Dia menunggumu selalu. Anda sendiri yang menentukan apakah mau berdoa kepadaNya?

Kesimpulan
Banyak cara untuk berdoa seperti yang dijelaskan diatas, a.l. tulus hati dan dalam kebenaran, namun doa yang tertinggi adalah doa Bapa kami(Mat.6:9-13), yang diajarkan Yesus

Terima kasih anda telah meluangkan waktu membaca artikel ini, mohon sharing.


Penulis.EddyWarbung


R e f e r e n s i  :

1Tes.5:23
Semoga Allah damai sejahtera menguduskan kamu seluruhnya dan semoga roh,  jiwa dan tubuhmu terpelihara sempurna dengan tak bercacat pada kedatangan Yesus Kristus, Tuhan kita,

Yoh.4:24
Allah itu Roh dan barangsiapa menyembyah Dia,  harus menyembahNya dalam roh dan kebenaran.

1Kamus Alkitab W.R.F. Browning, ISBN-978-979-687-393-7, Cet. Ke-5 thn2010, Hal-83, kol-2.

2Ensiklopedi Alkitab Masa Kini, ISBN-978-602-8009-33-1, Cet-11 thn2011, Hal 249, kol-2.

2Raj.20:1-11        Hizkia sakit dn disembuhkan

1Taw.4:9-10       
09-Yabes lebih dimuliakan dari pada saudara-saudaranya; nama Yabes situ diberi ibunya kepadanya sebab katanya: “Aku telah melahirkan dia dengan kesakitan”.
10-Yabes berseru kepada Allah Israel, katanya: “Kiranya Engkau memberkati aku berlimpah-limpah dan memperluas daerahku, dan kiranya tanganMu menyertai aku, dan melindungi aku dari pada malapetaka, sehingga kesakitan tidak menimpa aku!” Dan Allah mengabulkan permintaannya itu.

Yak.2:22
Kamu lihat, bahwa iman bekerjasama dengan perbuatan-perbuatan dan oleh perbuatan-perbuatan itu iman menjadi sempurna.

1Kor.2:9
Tetapi seperti ada tertulis: “Apa yag tidak pernah dilihat oleh mata, dan tidak pernah didengar oleh telinga, dan yang tidak pernah timbul di dalam hati manusia; semua yang disediakan Allah untuk mereka yang mengasihi Dia”

2Raj.20:3
“Ah Tuhan, ingatlah kiranya, bahwa aku telah hidup di hadapanMyu dengan setia dan dengan tulus hati dan bahwa aku telah melakukan apa yang baik di matamu” Kemudian menangislah Hizkia dengan sangat.

2Raj.20:11
Lalu berserulah nabi Yesaya kepada Tiuhan, maka dibuatNyalah bayang-banyang itu mundur kebalakang sepuluh tapak, yang sudah lukalan bayang-bayang itu pada penunjuk matahari buatan Ahas


Mat.6:9-13           doa Bapa kami