Sabtu, 14 Juli 2018

Iman tanpa dasar tidak akan berhasil.


Latar belakang



Semua iman harus ada dasarnya, karena atas dasar itu maka perbuatan dilakukan. Namun perbuatan akan akhirnya gugur bila tidak sejalan dengan dasar dari iman(Rm.9:32).



Materi yang di sharing, sesuai topic



Berimanlah kepada sesuatu yang mempunyai suatu landasan yang baik serta berkelanjutan, berupa: kebenaran, keadilan, kepastian dan mengasihi, namun semuanya itu harus dilakukan agar terjadi penyelamatan jiwamu(1Ptr.1:9). Jadi jangan beriman kepada suatu yang tidak kita mengetahui, misalnya: kekuatan khayalan yang berubah-rubah atau buatan manusia atau mengejar janji manusia atau dewa/dewi, dll.



1--Apa saja cakupan dari pengertian iman

a--Dalam Perjanjian Lama, iman1 disebut kesetiaan(Ul.32:20) dan percaya(Hab.2:4).

b--Dalam Perjanjian Baru. iman2 adalah sikap orang Kristen yang mendasarkan pada Injil, berupa kekuatan Allah yang menyelamatkan setiap orang percaya(Rm.1:16).

c--Setiap orang supaya beriman yang tertuju kepada Yesus yang adalah jalan, hidup  kebenaran(Yoh14:6). Karena tujuan beriman adalah untuk keselamatan jiwamu.

d--Dalam dunia sekuler, iman bisa merupakan: keyakinanmu, kepercayaanmu terhadap suatu  ajaran/ teori/ rumus/ system, dll.



Namun dalam INJIL terdapat kekuatan Allah. dan salah satu kekuatanNya (1-a,b,c) adalah Hukum Kasih yang merupakan hukum yang terutama dan yang pertama(Mat:22:38), untuk kepentingan kehidupan manusia.



2--Bagaimana memperoleh iman ?

a--Memperoleh iman secara benar

Iman timbul karena anda ingin mendengar firman Tuhan(Rm.10:17). Mungkin anda tertarik atau sengaja ingin mengetahui lebih dalam apa yang dijelaskan dalam firman Tuhan yang terdapat di Injil. Bila anda mencari penjelasan  firman Tuhan, maka anda berada di lajur yang benar. Dan kebenaran inilah yang harus dicari dan dipertahankan untuk kehidupanmu.



b--Kejarlah sesuatu berdasarkan iman yang benar.

Ada kelompok orang yang mencari dan mengejar hukum untuk memperoleh kebenaran, tapi mereka tidak bisa mendapatkannya secara tuntas hukum tsb(Rm.9:31). Karena mereka mengejar bukan karena iman yang berdasarkan pada hukum yang terutama dan pertama. Tapi mereka mengejar berdasarkan pada perbuatannya atau pilihanya.



c--Bisakah orang memilih iman sesuai kehendaknya ?

Anda bebas memilih iman, namun pilihlah yang benar. Karena setiap orang yang mencari iman yang tidak sesuai dengan kebenaran Allah(Rm.10:3), atau mengejar iman hanya sesuai   kebenaran yang di inginkannya. Akan susah untuk mencapainya karena tidak mengenal kebenaran Allah atau landasan kebenarannya tidak ada, sehingga rapuh lalu runtuh. Contoh: sistem yang cukup terkenal adalah ajaran komunis ala Stalin yang tidak dapat dipertahankan lama, akhirnya bubar.



3--Keyakinan harus berdasar?

Secara dunia sekuler, bahwa setiap orang akan mempertahankan keyakinannya, walaupun hanya sesaat atau beberapa waktu, atau nanti berubah setelah memperolah data yang baru, atau teori baru, dll. Karena ada teori baru yang menggugurkan yang lama. Misalnya dulu orang yakin bahwa besi tidak bisa melayang atau terbang apalagi lewati samudra dan keluar angkasa. Jadi keyakinan harus ada dasarnya atau teorinya..

Jadi perbuatan tanpa keyakinan atau teori atau percaya pada suatu teori, maka perbuatanmu/hasil-karyamu tidak akan berhasil walaupun angan-anganmu setinggi langi.



Maka demikian pun dengan iman untuk penyelamatkan jiwamu, iman harus berdasarkan pada kebenaran sejati yang terdapat dalam hukum yang terutama dan yang pertama.



Kesimpulan

Pililah iman yang tertuju kepada Yesus yang adalah hidup dan jalan dan kebenaran, bukan berdasarkan kebenaran ciptaanmu sendiri.



Terima kasih anda telah meluangkan waktu membaca artikel ini, mohon sharing.



Penulis.EddyWarbung

R e f e r e n s i  :



Rm.9:31-32

31-Tetap:  bahwa Israel ,  sungguhpun mengejar hukum yang akan mendatangkan kebenaran, tidaklah sampai kepada hukum itu.

32-Mengapa tidak? Karena Iseael mengejarnya bukan karena iman. Tetapi karena perbuatan, Mereka tersandung pada batu sandungan.



1Ptr.1:9



1ENSIKLOPEDI ALKITAB MASA KINI,  judul asli The New Bible Dictionary published by InterVarsity Press,  cetakan ke-11 April 2011, ISBN 978-602-8009-33-1(jil.1), hal430 kol2 alinea ke1.



Ul.32:20

Ia berfirman: Aku hendak menyembunyikan wajahKu terhadap mereka, dan melihit bagaimana kesudahan mereka, sebab mereka itu suatu angkatan yang bengkok, anak-anak yang tidak mempunyai kesetiaan.



Hab.2:4

Sesungguhnya, orang yang membusungkan dada, tidak lurus hatinya, tetapi orang yang benar itu akan hidup oleh percayanya.



2ENSIKLOPEDI ALKITAB MAS.A KINI,  judul asli The New Bible Dictionary published by InterVarsity Press,  cetakan ke-11 April 2011, ISBN 978-602-8009-33-1(jil.1), hal432 kol2 alinea ke3.



Rm.1:16

Sebab aku mempunyai keyakinan yang kokoh dalam Injil, karena Injil adalah kekuatan Allah  yang menyelamatkan setiap orang yang percaya, pertama-tama orang Yahudi, tetapi juga orang Yunani.



Yoh.14:6

Kata Yesus kepadanya: “Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorang pun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalu9i Aku.



Mat.22:38

Itulah hukum yang terutama dan yang pertama.



Rm10:17

Jadi,  iman timbul dari pendengaran, dan pendengaran oleh firman Kristus.



Rm.9:31                     lihat diatas



Rm.10:3

Sebab, oleh karena mereka tidak mengenal kebenaran Allah dan oleh karena mereka berusaha untuk mendirikan kebenaran mereka sendiri maka mereka tidak takluk kepada kebenaran Allah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar