Jumat, 22 Mei 2015

Kebenaran Allah yang kurang dimengerti.

Latar belakang

Ada banyak kesaksian orang bekerja atas nama Allah, namun mereka tidak  mengetahui kebenaranNya Allah, sehingga berusaha mendirikan kebenarannya sesuai pengetahuannya sendiri-sendiri(Rm.10:3).

Materi yang di sharing, sesuai topic

1--Kebenaran Allah yang perlu anda ketahui.
Kebenaran Allah sangat luas dan mencakup seluruh aspek ciptaanNya berupa alam-raya dan kehidupan semua mahluk. Lalu melalui kebenaranNya, yaitu peraturanNya, manusia bisa ber-relasi antara sesama manusia dan dengan Tuhan, agar mereka bisa mencapai hidup kekal, karena adanya:

A-Penciptaan dunia dan segala isinya
Adalah suatu kebenaran, bahwa Tuhan menciptakan bumi dan segala isinya
secara ajaib, sistimatis, seimbang, dll(Kej.1:1--2:7). Dan Tuhan berfirman supaya manusia beranakcucu untuk penuhi bumi, sehingga bisa terjadi interaksi secara berkesinambungan.

B-Anda diberi kesempatan lakukan kebenaran-Allah selagi berada dibumi
Tuhan memberi kesempatan kepada manusia selama menetap dibumi untuk melakukan kebenaran, misalnya melalui berinteraksi antara:
a--sesama manusia berdasarkan peraturanNya, yaitu: hukum-Taurat dan hukum-Kasih(Mat.22:37-39) misalnya: mereka saling peduli, bertanggung-jawab, membantu, dll, yang terlihat pada setiap tingkah-lakumu.
b--manusia denganTuhan sehingga tercipta hubungan khusus denganNya. Misalnya ada perasaan, “takut akan Tuhan”(Ams.19:23), berdoa, dll.
c--mengaku dan berkata bahwa Yesus adalah Tuhan, percaya dalam hatimu bahwa Allah telah membangkitkan Dia dari orang mati, maka anda akan selamat(Rm.10:9).

C-Peroleh penghidupan kekal  setelah manusia tinggalkan dunia.
Untuk memperoleh hidup-kekal, maka setiap-orang supaya berusaha lakukan kebenaran yaitu: seluruh butir-B, selama berada didunia ini, sehingga mereka bisa peroleh hidup yang kekal(Luk.10:26-27)

2--Kurangnya pengertian “kebenaran” lalu berbuat menurut pendapatnya.
Kurangnya pengertian mengenai kebenaran Allah. Karena manusia pada umumnya mau yang gampang, tidak mau susah, menyenangkan, menguntungkan dirinya, dll, tapi malas(Ams.13:4) untuk berusaha dan mencari tahu kebenaran. Bahkan mereka menciptakan kebenaran sesukanya dan mengajarkan kepada orang lain(2Ptr.2:1,3) sehingga pendengar bisa jadi sesat lalu mudah untuk disuruh berbuat yang bukan-bukan.

3-Tawaran mengatasi masalah kehidupan yang sebetulnya tidak benar.
Beberapa gerakan liar, a.l. ISIS, Bokoharam, para simpatisannya, dll,  yang tidak mengetahui kebenaran Allah, lihat butir-2. Namun, mereka giat bekerja atas nama Allah, walaupun harus menghadapi risiko dari yang rendah hingga kehilangan nyawa. Kegiatan ini menyebabkan banyak orang merasa ada solusi yang ditawarkan oleh gerakan liar tsb, untuk atasi sulitnya kehidupannya, a.l.:
a--Ada bujukan melalui multi media dan beri harapan, yaitu akan terima bayaran yang cukup besar secara rutin dalam jangka waktu panjang.
b--Bisa mengatasi kesulitan keuangan rumah tangga.
c--Bisa bersosialisasi dan berekreasi bersama keluarga.
d--Yang bujangan bisa menabung untuk masa depan atau berkeluarga
e--Supaya bisa hidup seperti kalangan menengah atau mewah.

4--Nikmati kebenaran-Allah dalam hidupmu bukan menderitakan orang.
Setiap orang bisa merasakan kenikmatan hidup bila melakukan seluruh butir 1-B-, selama berada dibumi. Jadi bukan ikuti ajaran sesat seperti di butir-2, Selain itu Tuhan juga beri wewenang kepadamu, yaitu: mengkuasakan kepadamu untuk mengelola bumi(Kej.1:28). Jadi nikmatilah kehidupanmu dan bukan merusak bahkan menderitakan orang lain!

Kesimpulan
Sekarang ini banyak guru dan nabi palsu. Mereka berusaha ajarkan kebenaran menurut pendapatnya sehingga menyesatkan dan terjadi banyak korban. Karenanya hiduplah berdasarkan kebenaran-Allah, yaitu Kasih.

Terima kasih anda telah meluangkan waktu membaca artikel ini, mohon sharing.


Penulis.EddyWarbung

R e f e r e n s i  :

Rm.10:2,3
2-Sebab aku dapat memberi kesaksian tentang mereka, bahwa mereka sungguh-sungguh giat untuk Allah, tetapi tanpa pengertian yang benar.
3-Sebab, oleh karena mereka tidak megenal kebenaran Allah dan oleh karena mereka berusaha untuk mendirikan kebenaran mereka sendiri, maka mereka tidak takluk kepada kebenaran Allah.

Kej.1:1-2:7     Allah menciptakan langit dan bumi serta isinya.

Mat.22:37-39
37-Jawab Yesus kepadanya: “Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap akal budimu.
38-Itulah hukum yang terutama dan yang pertama.
39-Dan hukum yang kedua, yang sama dengan itu, ialah; Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri.

Ams.19:23a
Takut akan Allah mendatangkan hidup.

Rm.10:9
Sebab jika kamu mengaku dengan mulutmu, bahwa Yesus adalah Tuhan, dan percaya dalam hatimu, bahwa Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati, maka kamu akan diselamatkan.

Luk.10:26-27
26-Jawab Yesus kepadanya: “Apa yang tertulis dalam hukum Taurat? Apa yang kau baca di sana?
27-Jawab orang itu; “Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap kekuatanmu dan dengan segenap akal budimu, dan kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri”

Ams.13:4
Hati se pemalas penuh keinginan, tetapi sia-sia, sedangkan hati orang rajin diberi kelimpahan.

2Ptr.2:1,3a
1-Sebagaimana nabi-nabi palsu dahulu tampil di tengah-tengah umat Allah, demikian pula di antara kamu akan ada guru-guru palsu. Mereka akan memasukkan pengajaran-pengajaran sesat yang membinasakan, bahkan mereka akan menyangkal Penguasa yang telah menebus mereka dan dengan jalan demikian segera mendatangkan kebinasaan atas diri mereka.
3a-Dan karena serakahnya guru-guru palsu itu akan berusaha mencari untung dari kamu dengan ceritera-ceritera isapan jempol mereka

Kej.1:28

Allah memberkati mereka, lalu Allah berfirman kepada mereka; “Beranakcuculah dan bertambah banyak; penuhilah bumi dan taklukkanlah itu, berkuasalah atas ikan-ikan di laut dan burung-burung di udara dan atas segala binatang yang merayap di bumi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar