Jumat, 22 Juli 2016

Yesus andalan hidupku?

Latar belakang

Setiap orang yang mengandalkan hidupnya pada Yesus maka pada dia terbentang jalan untuk memperoleh karunia yang lebih utama(1Kor.12:31).

Materi yang di sharing, sesuai topic

1--Apa dasarnya Yesus jadi andalanmu
Bila anda membaca apa yang tertulis di injil Sinoptik(Matius, Markus, Lukas) dan injil Yohanes, dan dari semua tulisan dari rasul-rasul di Perjanjian Baru. Maka ada dua kategori dari Yesus yang bisa anda dipetik, yaitu:
a--PengajaranNya serta pengetahuanNya a.l. yang bisa ter-resap dalam jiwamu sehingga keingin-tahuanmu timbul untuk mempelajarinya, misalnya bagaimana anda mengasihi Tuhan dan orang lain(Mat.22:37-39), sehingga bisa direalisasikan dalam kehidupan sehari-harimu.
b--PerbuatanNya a.l. yang membuat anda kagum dan susah dimengerti karena melewati akal manusia, a.l. menghidupakan orang yang sudah mati 4 hari lamanya karena mulai membusuk dan jalan diatas air.

sehingga berdasarkan penjelasan diatas, maka anda bisa membuat kesimpulan sesuai persepsimu, a.l. “apa dasarnya Yesus jadi andalanmu”

Yesus jadi andalan hidupmu, karena:
            aa-Hidup bisa sejahtera selama berada di bumi ini.
            bb-Setiap pikiran dan perbuatanku akan merefleksikan firman Tuhan, misalnya
mengasihi Tuhan dan mengasihi manusia lainnya secara bersamaan, yang direfleksikan
dalam setiap interaksiku, sehingga hidupku bisa berhikmat.
            cc-Selama berada di bumi supaya selalu beriman kepadaNya(1Ptr.1:21) sehingga
hidupmu dalam rancangan Tuhan.
dd-Bisa mohon Roh Kudus dari Tuhan(Luk.11:13) untuk mengarahkan pikiranku sehingga
masalah teratasi.

2--Tujuan dari mengandalkan Yesus.
a-Bila anda lakukan semua yang tertera dalam butir-1 secara benar dan selalu berada dalam kebenaran(Yoh.14:6) maka anda akan hidup.
b-Bila hidup dalam Yesus, yaitu pengasihiNya, percaya padaNya, bergembira dan suka cita padaNya, maka anda telah  mencapai tujuan imanmu, yaitu keselamatan jiwamu(1Ptr.1:9).
c-Bila anda hidup dalam kebenaran maka berusahalah memperolah karunia Allah yang tertinggi yaitu hidup yang kekal(Rm.6:23).

3-Anda sebagai executor kehidupanmu.
Namun semua yang anda inginkan dan mohonkan(Luk.11:13) dari Yesus seperti penjelasan diatas itu, adalah untuk memenuhi kepentinganmu dalam kehidupanmu, namun anda harus mengejar untuk bisa memperolehnya dan mewujudkannya. Bukan hanya meminta lalu mengharapakan turun dari langit. Misalnya karena permohonanmu, maka Roh Kudus mencerahkan pikiranmu untuk menyelesaikan suatu masalah. Dalam hal ini pencerahan telah diberikan dan anda sebagai executor yang harus mengejarnya(Ul.16:20) dan menyelesaikannya sehingga terwujud apa yang anda idamkan.
  
4-Sedini mungkin andalkan Yesus.
Mohon kepada orangtua supaya sedini mungkin mengajarkan kepada anak-anaknya agar bersandar pada Yesus, demikianpun anda sendiri, kalau belum. Jangan biarkan penderitaanmu terlalu lama berkecamuk dalam pikiranmu sehingga bisa mengalami kesulitan besar, baru mau mencari Yesus. contoh:
Perempuan yang sakit pendarahan(Mat.9:20-22). Seorang perempuan telah menderita pendarahan selama 12 tahun, sudah berobat kemana-mana tidak sembuh. Sehingga dia berpikir bahwa walaupun hanya menjamah ujung jubahNya Yesus, dia akan sembuh. Sehingga dia berusaha dan berhasil menjamah jubahNya. Lalu Yesus mengetahui dan berpaling serta mengatakan: “Teguhkanlah hatimu,  hai anakKu, imanmu telah menyelamatkan engkau”
  
Pertanyaan untuk kita semua,
Apakah hati kita teguh pada Yesus, sehingga iman kita menyelamatkan semua yang kita hadapi?

Kesimpulan
Karena imanmu yang teguh sehingga anda bisa mengandalkan hidupmu kepada Yesus, dan sedini kumgkin adalah lebih menyenangkan hidupmu.

Terima kasih anda telah meluangkan waktu membaca artikel ini, mohon sharing.

Penulis.EddyWarbung


R e f e r e n s i  :

1Kor.12:31
Jadi berusahalah untuk memperoleh karunia-karunia yang paling utama. Dan aku menunjukkan kepadamu jalan yang lebih utama lagi.

Mat.22:37-39
37-jawab Yesus kepadanya: “Kasihilah Tuhanmu, Allahmu dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap akal budimu.
38-Itulah hukum yang terutama dan yang pertama.
39-Dan hukum yang kedua, yang sama dengan itu, ialah: Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri.

1Ptr1:21
Oleh Dialah kamu percaya kepada Allah, yang telah membangkitkan Dia dari antara orang mati dan yang telah memuliakanNya, sehingga imanmu dan pengharaanmu tertuju kepada Allah.

Luk.11:13
Jadi jika kamu yang jahat tahu memberi pemberian yang baik kepada anak-anakmu, apalagi Bapamu yang di surga! Ia akan memberikan Roh Kudus kepada mereka yang meminta kepadaNya.

Yoh.14:6
Kata Yesus kepadanya:”Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorang pun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku.

1Ptr.1:9
Karena kamu telah mencapai tujuan imanmu, yaitu keselamatan jiwamu.

Rm.6:23
Sebab upah dosa ialah maut; tetapi karenua Allah ialah hidup yang kekal dalam Kristus Yesus, Tuhan kita.

Ul.16:20
Semata-mata keadilan, itulah yang harus kau kejar, supaya engkau hidup dan memiliki negeri yang diberikan kepadamu oleh Tuhan, Allahmu

Mat.9:20-22
20-Pada waktu itu seorang perempuan ang sudah dua belas tahun lamanya menderita pendarahan maju mendekati Yesus dari belakang dan menjamah jumbai jubahNya.
21-Karena katanya dalam hatinya: “Asal kujamah saja jubahNya, aku akan sembuh”

22-Tetapi Yesus berpaling dan memandang dia serta berkata: “Teguhkanlah hatimu, hai anakKu, imanmu telah menyelamatkan engkau”. Maka sejak saat itu sembuhlah perempuan itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar