Minggu, 29 November 2020

Sudah melakukan ajaranNya tapi belum mengasihiNya

 

Latar belakang

Banyak orang telah melalui berbagai penderitaan kehidupan, dan juga dapat keluar sebagai yang tahan uji. Dan kepada mereka layak untuk menerima mahkota kehidupan. Namun pemberian itu hanya kepada mereka yang pengasihi Yesus(Yak.1:12).

 

Materi yang dibahas, sesuai topik

 

1--Mengasihi Yesus masih rendah

Banyak orang yang telah mengenal ajarannya Yesus dan telah mengaplikasikan dalam kehidupannya, namun perlakuan atau perbuatannya tidak di landasi dengan mengasihi Yesus atau tegasnya tidak dilandasi oleh kasih yang diajarkan Yesus.

Orang-orang non kristiani juga berbuat hal yang sama, bahkan perbuatan mereka dilandasi oleh ajarannya.

 

Inilah perbedaan antara orang yang telah bahkan sudah melaksanakan ajaran Yesus tapi mereka melakukannya tanpa adanya hati, hanya sesuai apa yang tertulis dalam peraturan atau dalam ayat-ayat di Alkitab, misalnya dalam hal melakukan hukum Taurat.  Yang harus mereka lakukan adalah melakukan ayat-ayat di alkitab itu sesuai yang tertulis dan berdasarkan hatinya. Hal ini yang Yesus katakan adalah kasihilah Tuhanmu dengan segenap hatimu....(Mat22:37).

 

Atau inti dari hukum Taurat tidak di lakukan oleh banyak orang, karena tidak dilakukan dengan hatinya, yaitu: mereka mengabaikan  keadilan dan belas kasihan dan kesetiaan(Mat.23:23). Karenanya berusaha untuk mengasihiNya(Mat.22:37)

 

2--Terselubungnya akal budi

Melaksanakan tidak dengan hati (istilah sehari-hari: melakukan sesuatu tanpa ada hati nuraninya), telah dan sedang dilakukan oleh semua tingkatan lapisan masyarakat, dari zaman dahulu hingga kini dan seterusnya. Hal ini disebabkan karena akal budi mereka telah terselubung(2Kor3:14-16)  karena tidak mau atau tidak ada keinginan dan usahanya untuk mencari apa itu kebenaran. Sehingga mereka lakukan sekehendak hatinya walaupun mengetahui firman Tuhan.

Contoh:

a--Dahulu, Pada zaman Yesus, petinggi agama Yahudi membiarkan orang-orang berjualan ternak dan tukar menukar uang di halaman bait Allah. Dan para petinggi agama akan menikmati uang sewa dari para pedagang. Perbuatan ini adalah sesuatu yang tidak sopan dan mengotori halaman ibadah.

b--Petinggi agama Yahudi menghasut masyarakat Yahudi supaya Yesus disalib, karena mereka sudah kehilangan kepercayaan masyarakat Yahudi. Sebab mereka tidak dapat berbuat seperti Yesus, a.l.: menghidupkan Lazarus yang sudah 4 hari meninggal, mengajar kebenaran dan menjawab semua pertanyaan orang Farisi dan Saduki, misanya apa hukum yang tertinggi.

c--Hingga kini masih banyak korupsi yang dilakukan, misalnya korupsi waktu, kebijakan, uang, dll, walaupun mereka mengetahui apa yang mereka perbuat akan menimbulkan kesengsaraan di masyarakat.

 

 

3--Kenyataan dalam kehidupan sehari-hari

 

Zaman sekarang, setiap orang berusaha untuk bertindak efisien dan efektif, segala kegiatan dikejar waktu dan persaingan sangat ketat, sehingga mereka akan bertindak sesuai ilmunya, ketrampilannya  dan pengalamannya. Karenanya dalam setiap pendidikan telah diajarkan untuk menggunakan waktu sesedikit mungkin tapi menghasilkan sebanyak mungkin, sehingga anak didiknya hanya memikirkan hasil dan bila mungkin yang berkualitas. Akibatnya mereka lupa bahwa akal budi dan timbulnya semangat adalah pemberian Tuhan. Inilah salah satu faktor yang menyebabkan banyak orang sering melukapan:

a--Untuk mengasihi Yesus sesudah mereka melalui penderitaan sehingga jadi tahan uji dan/atau telah meraih sukses.

b--Mengalami berbagai cobaan

 

Namun Yesus secara tegas mengatakan, pemberian itu hanya kepada mereka yang pengasihi Yesus(Yak.1:12). Karenanya selalu berusaha bersandar kepadaNya dan mengasihiNya sebelum dan sesudah perbuatanmu.

 

Penutup

Banyak orang telah mengetahui bahkan melakukan ajaran kasih namun mereka belum menjiwai ajaran tersebut (seperti contoh diatas). Karenanya bersandar padaNya dan berusaha untuk selalu mengasihiNya sebelum dan sesudah perbuatanmu.

 

Terima kasih Anda telah meluangkan waktu untuk membaca artikel ini, semoga bermanfaat dan mohon sharing.

 

Penulis.EddyWarbung

R e f e r e n s i  WRF

(Yak.1:12).

(Mat22:37)

(Mat.23:23)

(2Kor3:14-16)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar